Soal UAS/ PAS K13 Kelas 6 Semester 1 Tema 3 SBdP

Berikut ini adalah contoh Soal UAS/ PAS K13 Kelas 6 Semester 1 Tema 3 muatan pelajaran SBdP. Soal sudah dilengkapi dengan kunci jawaban. Semoga soal UAS/PAS K13 Tema 3 muatan pelajaran SBdP ini dapat dijadikan referensi untuk belajar khususnya adik-adik kelas 6 guna persiapan diri menghadapi Penilaian Akhir Semester (UAS/PAS) 1

Soal UAS/ PAS Tema 3 Kelas 6


Contoh Soal UAS/ PAS K13 Kelas 6 Semester 1 Tema 3 SBdP

Muatan Pelajaran : SBdP


I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c atau d di depan jawaban yang paling benar !
1. Fungsi simbol pada teks lagu adalah agar ....
a. indah didengar
b. mudah dinyanyikan
c. cara membaca bisa sama bagi semua orang
d. seimbang

2. Tangga nada musik daerah Nusantara didominasi tangga nada ....
a. pentatonis
b. mayor
c. minor
d. diatonis

3. Diatonis artinya ....
a. 4 nada
b. 5 nada
c. 6 nada
d. 7 nada

4. Lagu Soleram berasal dari daerah ....
a. Riau
b. Kepulauan Riau
c. Aceh
d. Papua

5. Perpaduan nada-nada melodi dengan pola ritme yang selaras merupakan pengertian dari ....
a. ritme
b. harmoni
c. timbre
d. melodi

6. Interval nada dari nada ke satu ke nada ketiga disebut ....
a. sekt
b. prim
c. terts
d. quart

7. Berikut yang bukan merupakan alat musik melodis adalah ....
a. pianika
b. kolintang
c. angklung
d. drum

8. Nada do - re berjarak
a. 2
b. 1
c. 1/2
d. 1/4

9. Nada mi - fa berjarak ....
a. 2
b. 1
c. 1/2
d. 1/4

10. Nada do - mi berjarak..
a. 2
b. 1
c. 1/2
d. 1/4

11. Jarak antar nada satu dengan nada lain disebut ....
a. tempo
b. melodi
c. birama
d. interval nada

12. Lagu Ampar Ampar Pisang berasal dari daerah ....
a. Sumatra Utara
b. Kalimantan Selatan
c. Kalimantan Timur
d. Sulawesi Tenggara

13. Jarak interval 2 memiliki nama ....
a. Terts
b. Kuarts
c. Prime
d. Sekon

14. Alat musik yang tidak memiliki nada disebut alat musik ....
a. ritmis
b. diatonis
c. melodis
d. pentatonis

15. Satu oktaf piano terdapat.... tuts
a. 11
b. 12
c. 13
d. 14

16. Septime memiliki jarak interval sebanyak ....
a. 3 1⁄2
b. 4 1⁄2
c. 5 1⁄2
6. 6

17. Lagu Rek Ayo Rek berasal dari daerah ....
a. Jawa Barat
c. Jawa Tengah
b. Jawa Timur
d. Jakarta

18. Berikut contoh alat musik ritmis adalah ....
a. gong
b. gitar
c. piano
d. biola

19. Jumlah tuts hitam dalam satu oktaf piano adalah ....
a. 4
b. 5
c. 6
d. 7

20. Nada re - mi memiliki jarak ....
a. 1⁄4
b. 1⁄2
c. 1
d. 2

II. Isilah titik-titik berikut dengan jawaban yang benar !
1. Pencipta lagu "Mariam Tomong" adalah ....................................
2. Lagu "Mariam Tomong" berasal dari daerah .....................................
3. Serangkaian sejumlah nada yang disusun dan dibunyikan secara runtut dan teratur merupakan pengertian ...................
4. Lagu daerah Sumatra Barat yang menceritakan kerinduan seorang perantau akan kampung halaman adalah ...............................
5. Nada F pada tangga nada C mayor secara solmisasi dibaca ..........................
6. Jarak nada terkecil adalah .........................................................
7. Nada re - mi berjarak .....................................................
8. Nada si - la berjarak ...........................................................
9. Nada fa - la berjarak ........................................................
10. Nada re - fa berjarak ............................................................
11. Interval dari c- c’ memiliki jarak interval sebesar ..............................
12. Tuts piano terdapat dua warna yaitu ..........................................
13. Alat musik yang digunakan sebagai pengiring lagu disebut alat musik ..............
14. Lagu Gundul-Gundul Pacul berasal dari daerah ..................................................
15. Berdasarkan ada tidaknya nada, angklung termasuk alat musik ......................
16. Jumlah tuts putih dalam satu oktaf piano adalah .................................
17. Berdasarkan ada tidaknya nada, drum termasuk alat musik ..........................
18. Jarak interval 4½ bernama .............................................................
19. Lagu Apuse berasal dari daerah .....................................................
20. Interval c - d memiliki jarak interval sebanyak ................................................

III. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan uraian yang jelas dan benar!
1. Apa yang dimaksud dengan interval nada?
Jawab : ..........................................................................................................
.................................................

2. Apa yang dimaksud dengan tangga nada?
Jawab : ..........................................................................................................
.................................................

3. Tuliskan interval nada mayor!
Jawab : ..........................................................................................................
.................................................

4. Apa yang dimaksud dengan tangga nada pentatonis?
Jawab : ..........................................................................................................
.................................................

5. Apa yang dimaksud dengan tangga nada diatonis?
Jawab : ..........................................................................................................
.................................................

6. Sebutkan dua kategori interval nada !
Jawab : ..........................................................................................................
.................................................

7. Berikan contoh nada-nada yang berjarak 1⁄2 !
Jawab : ..........................................................................................................
.................................................

8. Sebutkan nama-nama interval nada !
Jawab : ..........................................................................................................
.................................................

9. Sebutkan dua tangga nada diatonis?
Jawab : ..........................................................................................................
.................................................

10. Sebutkan alat musik yang menggunakan tangga nada diatonis!
Jawab : ..........................................................................................................
.................................................

11. Jelaskan apa yang dimaksud dengan interval nada !
Jawab : ..........................................................................................................
.................................................

12. Sebutkan perbedaan alat musik ritmis dengan alat musik melodis !
Jawab : ..........................................................................................................
.................................................

13. Apa yang dimaksud dengan tone dan semitone?
Jawab : ..........................................................................................................
.................................................

14. Sebutkan tiga alat musik melodis!
Jawab : ..........................................................................................................
.................................................

15. Tuliskan interval nada minor!
Jawab : ..........................................................................................................
.................................................

16. Apa yang dimaksud dengan harmoni?
Jawab : ..........................................................................................................
.................................................

17. Apa yang dimaksud dengan musik ?
Jawab : ..........................................................................................................
.................................................

18. Tuliskan interval nada mayor !
Jawab : ..........................................................................................................
.................................................

19. Sebutkan tiga lagu daerah beserta asalnya!
Jawab : ..........................................................................................................
.................................................

20. Tuliskan tiga alat musik ritmis dan melodis !
Jawab : ..........................................................................................................
.................................................

Kunci Jawaban Room I

1. b. mudah dinyanyikan
2. a. pentatonis
3. d. 7 nada
4. a. Riau
5. b. harmoni
6. c. terts
7. d. drum
8. b. 1
9. b. 1
10. a. 2
11. d. interval nada
12. b. Kalimantan Selatan
13. d. Sekon
14. a. ritmis
15. b. 12
16. c. 5 1⁄2
17. b. Jawa Timur
18. a. gong
19. b. 5
20. c. 1

Kunci Jawaban Room II

1. Nahum Situmorang
2. Sumatera Utara
3. musik
4. Kampung Nan jauh di Mato
5. fa
6. interval
7. 1
8. 3
9. 2
10. 2
11. 0
12. hitam dan putih
13. melodis, harmonis, dan ritmis
14. Jawa Tengah
15. melodis
16. 12
17. ritmis
18. sekt
19. Papua
20. 1

Kunci Jawaban Room III

1. sebuah jarak antara nada satu ke nada yang lainnya
2. susunan berjenjang dari nada-nada pokok suatu sistem nada
3. 1, 1, 1⁄2, 1, 1, 1, 1⁄2
4. suatu skala dalam musik dengan lima not per oktaf
5. Tangga nada yang terdiri dari tujuh buah nada yang berjarak satu dan setengah nada
6. prim dan sekon
7. e- f, dan b-c

8. Nama-nama interval nada :
1. Prim : yaitu interval nada dari nada satu ke nada yang sama. Misal: dari nada do ke do
2. Sekon : yaitu interval nada dari nada satu ke nada kedua di atas atau di bawahnya. Misal nada do ke re
3. Terts : yaitu interval nada dari nada satu ke nada ketiga: Misal nada do ke mi
4. Quart/Kuart : yaitu interval dari nada kesatu ke nada keempat di atasnya. Misal nada do ke fa, re ke sol, mi ke la, dsb.
5. Quin/Kuint : adalah interval lima nada.
6. Sek t: adalah interval enam nada.
7. Septime : adalah interval tujuh nada.
8. Oktaf : adalah interval delapan nada, dalam musik diatonis oktav mengidentifikasikan pengulangan nada yang sama hanya dalam tingkatan yang lebih tinggi. Misal nada do rendah ke nada do tinggi, sol bawah ke sol tinggi,

9. tangga nada diatonis minor dan tangga nada diatonis mayor
10. Angklung, sasando, telempong, seruling.
11. interval nada adalah sebuah jarak antara nada satu ke nada yang lainnya
12. alat musik melodis adalah alat musik yang memiliki nada, sedangkan alat musik ritmis adalah alat musik yang tidak memiliki nada
13. Tone adalah bunyi nada pada suatu musik
Semitone adalah frekuensi di antara interval half step.
14. gitar, piano, biola
15. 1, 1⁄2, 1, 1, 1⁄2, 1, 1
16. keselarasan hubungan antara nada yang satu dengan nada yg lain
17. suara yang disusun demikian rupa sehingga mengandung irama, lagu, dan keharmonisan terutama dari suara yang dihasilkan dari alat-alat yang dapat menghasilkan irama
18. 1, 1, 1⁄2, 1, 1, 1, 1⁄2
19. Manuk Dadali dari Jawa Barat, Kicir-kicir dari Jakarta, Tanduk Majeng dari Madura
20. Alat musik ritmis : gendang, gong, drum
Alat musik melodis : gitar, piano, biola

Download Soal UAS/ PAS K13 Kelas 6 Semester 1 Tema 3 SBdP plus Kunci Jawaban 

Note : Soal UAS/ PAS K13 Kelas 6 Semester 1 Tema 3 SBdP adalah konten yang disusun oleh Juragan Les dan dilindungi undang-undang hak cipta. Dilarang mengcopy paste dan mempublish ulang konten dalam bentuk apapun ! Terima kasih

Itulah Soal UAS/ PAS K13 Kelas 6 Semester 1 Tema 3 SBdP yang bisa saya bagikan. Semoga bermanfaat.

8 komentar:

  1. apakah boleh jika kami menggunakan untuk latihan ujian ank ank dikelas???

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ooh tentu saja boleh. Justru saya sangat senang apabila konten yang ada di blog ini bermanfaat apalagi digunakan di sekolah sungguh ini merupakan kebahagiaan dan kebanggaan tersendiri bagi saya sebagai penulis. Untuk membuat soal-soal kurikulum 2013 ini jujur saja saya harus berpikir keras bagaimana cara membuat soal kurikulum 2013 agar dapat dipelajari dengan mudah oleh peserta didik. Dan semoga memang bermanfaat. Demikian. Terima kasih atensinya :)

      Hapus
    2. Terima kasih sudah banyak membantu menyiapkan soal untuk latihan anak-anak . Sungguh bog yang sangat bermanfaat .

      Hapus
    3. Sama-sama. Terima kasih sudah berkunjung dan berkomentar. Tetap semangat dalam rangka mencerdaskan anak bangsa ya pak :)

      Hapus
  2. Terima kasih, sungguh sangat bermanfaat

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkunjung di blog sederhana ini. Silahkan tulis komentar Anda. Berkomentarlah dengan baik dan sopan. Demi kesehatan blog ini, mohon maaf jika ada komentar yang harus saya hapus karena mengandung broken link (biasanya komentar tanpa nama komentator/Unknown/Tidak Diketahui/Profile Not Available). Jadi ... kalau ingin berkomentar gunakan AKUN DENGAN NAMA yaaa. Sekian dan terima kasih :)