Kumpulan Soal Bangun Datar Lengkap

Berikut ini adalah kumpulan soal bangun datar lengkap meliputi soal luas dan keliling trapesium, lingkaran, persegi panjang, segitiga, persegi, jajargenjang, layang-layang, dan belah ketupat. Dengan adanya kumpulan soal bangun datar lengkap yang disertai file soal yang mudah didownload ini, semoga bisa membantu bapak/ ibu wali murid, wali kelas yang membutuhkan soal-soal bangun datar untuk bahan ajar putra-putri/ anak didik yang duduk di bangku sekolah dasar kelas 4, 5, dan 6.

Kumpulan Soal Bangun Datar Lengkap dan File Download

Soal Bangun Datar Trapesium plus Kunci Jawaban


Berikut ini adalah kutipan soal bangun datar trapesium yang terdiri dari 20 soal pilihan ganda dan 10 soal uraian.

I. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c atau d di depan jawaban yang paling benar !

7. Sebuah trapesium yang mempunyai luas 560 cm² dan tinggi 20 cm. Maka panjang sisi alas (a) dan panjang sisi atas (b) pada trapesium tersebut adalah ....
a. 32 cm dan 24 cm
b. 34 cm dan 26 cm
c. 36 cm dan 28 cm
d. 40 cm dan 22 cm

12. Luas trapesium dengan panjang (a + b) = 68 cm dan tinggi 28 cm adalah .... cm²
a. 952
b. 964
c. 968
d. 970

II. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang tepat !

10. Diketahui sebuah trapesium sama kaki, kedua sisi sejajar panjangnya 44 cm sedangkan panjang sisi miringnya masing-masing 15 cm. Berapa panjang keliling trapesium?
Jawab : .......................................................................................................................................................................................................................................

Selengkapnya Soal Bangun Datar Trapesium plus Kunci Jawaban

Berikut ini adalah File Download Soal Bangun Datar Trapesium

Soal Bangun Datar Lingkaran plus Kunci Jawaban


Berikut ini adalah kutipan soal bangun datar lingkaran yang terdiri dari 20 soal pilihan ganda dan 10 soal uraian.

I. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c atau d di depan jawaban yang paling benar !

12. Sebuah lapangan berbentuk lingkaran berdiameter 60 m. Andi berlari mengelilingi lapangan tersebut 3 kali. Maka jarak yang ditempuh Andi adalah .... meter.
a. 562,5
b. 565,2
c. 565,5
d. 565,8

20. Sebuah kolam renang berbentuk lingkaran memiliki diameter 40 meter. Kolam tersebut dikelilingi jalan setapak selebar 1 meter. Luas jalan setapak itu adalah .... m²
a. 128
b. 130
c. 135
d. 140

II. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang tepat !

8. Adik memiliki mainan spin wheel. Setelah diukur, kelilingnya 132 cm. Berapa luas spin wheel milik adik?
Jawab : ............................................................................................................................
..........................................................................

Selengkapnya  Soal Bangun Datar Lingkaran plus Kunci Jawaban

Berikut ini file Download Soal Luas dan Keliling Lingkaran

Soal Bangun Datar Persegi Panjang plus Kunci Jawaban


Berikut ini adalah kutipan soal bangun datar persegi panjang yang terdiri dari 20 soal pilihan ganda dan 10 soal uraian.

I. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c atau d di depan jawaban yang paling benar !

9. Sebuah kolam renang berbentuk persegi panjang memiliki panjang 40 meter dan lebar 20 meter. Kolam renang tersebut dikelilingi jalan setapak selebar 1 meter. Luas jalan setapak itu adalah .... m²
a. 120
b. 122
c. 124
d. 126

20. Sebuah lapangan berbentuk persegi panjang berukuran 250 m x 200 m. Budi berlari mengelilingi lapangan tersebut 3 kali. Maka jarak yang ditempuh Budi adalah .... meter.
a. 2.500
b. 2.700
c. 2.750
d. 2.800

II. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang tepat !

9. Sebidang tanah berbentuk persegi panjang dengan keliling 130 m dan lebar 29 m. Jika per m² tanah harganya Rp 750.000,00, berapakah harga tanah tersebut jika dijual?
Jawab : ............................................................................................................................
..........................................................................

Selengkapnya Soal Bangun Datar Persegi Panjang plus Kunci Jawaban

Berikut ini file Download Soal Luas dan Keliling Persegi Panjang

Soal Bangun Datar Segitiga plus Kunci Jawaban


Berikut ini adalah kutipan soal bangun datar segitiga yang terdiri dari 20 soal pilihan ganda dan 10 soal uraian.
I. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c atau d di depan jawaban yang paling benar !

16. Taman bunga berbentuk segitiga dengan ukuran 135 cm, 75 cm, dan 90 cm. Jika taman tersebut dikelilingi pagar kawat 5 tingkat, maka kawat yang diperlukan adalah .... meter.
a. 9
b. 10
c. 12
d. 15

20. Sebuah taplak meja berbentuk segitiga sama sisi dengan panjang sisinya 1,5 meter. Di sekeliling taplak meja dihiasi mawar flanel yang berjarak 5 cm antara satu dan yang lainnya. Banyaknya mawar flanel pada taplak meja tersebut ada ....
a. 80
b. 85
c. 90
d. 95

II. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang tepat !

5. Panjang sisi miring segitiga siku-siku adalah 26 cm dan alasnya adalah 24 cm. Berapakah luas segitiga tersebut?
Jawab : ............................................................................................................................
..........................................................................

Selengkapnya Soal Bangun Datar Segitiga plus Kunci Jawaban

Berikut ini file Download Soal Luas dan Keliling Segitiga

Soal Bangun Datar Persegi plus Kunci Jawaban


Berikut ini adalah kutipan soal bangun datar persegi yang terdiri dari 20 soal pilihan ganda dan 10 soal uraian.

I. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c atau d di depan jawaban yang paling benar !

4. Sebuah persegi memiliki panjang sisi 28 cm. Luas dan keliling dari persegi tersebut adalah ....
a. Luas dan keliling persegi = 784 cm2 dan 112 cm
b. Luas dan keliling persegi = 794 cm2 dan 122 cm
c. Luas dan keliling persegi = 804 cm2 dan 122 cm
d. Luas dan keliling persegi = 814 cm2 dan 132 cm

18. Sebuah lantai berbentuk persegi dengan panjang sisinya 12 m. Lantai tersebut akan dipasang ubin berbentuk persegi berukuran 30 cm x 30 cm. Banyaknya ubin yang diperlukan untuk menutup lantai adalah .... ubin.
a. 1.400
b. 1.450
c. 1.500
d. 1.600

II. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang tepat !

10. Sebuah kolam ikan berbentuk persegi dengan panjang sisinya 16 meter. Kolam ikan tersebut akan dikelilingi pagar kawat 3 tingkat. Berapa meter kawat yang perlukan?
Jawab : ............................................................................................................................

Selengkapnya Soal Bangun Datar Persegi plus Kunci Jawaban

Berikut ini file Download Soal Luas dan Keliling Persegi

Soal Bangun Datar Jajar Genjang plus Kunci Jawaban


Berikut ini adalah kutipan soal bangun datar jajar genjang yang terdiri dari 20 soal pilihan ganda dan 10 soal uraian.

I. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c atau d di depan jawaban yang paling benar !

7. Keliling jajargenjang adalah 50 cm. Jika panjang dua sisinya 30 cm, maka panjang sisi yang satunya adalah .... cm
a. 5
b. 10
c. 12
d. 15

17. Sebuah jajargenjang luasnya 450 cm². Jika panjang alas jajargenjang tersebut 6x dan tingginya 3x, maka panjang alas dan tinggi jajargenjang tersebut adalah ....
a. 25 cm dan 18 cm
b. 30 cm dan 15 cm
c. 35 cm dan 18 cm
d. 40 cm dan 15 cm

II. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang tepat !

2. Sebuah taman berbentuk jajargenjang. Panjang sisinya 16 meter dan 14 meter. Di sekeliling taman tersebut dipasang lampu taman tiap 3 meter. Berapa banyak lampu yang terpasang?
Jawab : ............................................................................................................................
..........................................................................

Selengkapnya Soal Bangun Datar Jajar Genjang plus Kunci Jawaban

Berikut ini file Download Soal Bangun Datar Jajar Genjang

Soal Bangun Datar Layang-layang / Belah Ketupat plus Kunci Jawaban


Berikut ini adalah kutipan soal bangun datar layang-layang dan belah ketupat yang terdiri dari 20 soal pilihan ganda dan 10 soal uraian.

I. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c atau d di depan jawaban yang paling benar !

13. Diketahui suatu layang-layang memiliki luas 221 cm². Jika panjang salah satu diagonalnya adalah 17 cm, maka  panjang diagonal satunya adalah .... cm
a. 24
b. 26
c. 28
d. 30

20. Panjang diagonal-diagonal suatu belah ketupat diketahui berturut-turut 26 cm dan (3x + 5) cm. Jika luas belah ketupat tersebut 377 cm², maka nilai x adalah .... cm
a. 4
b. 6
c. 8
d. 10

II. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang tepat !

9. Jika belah ketupat ABCD luasnya 350 cm². Panjang diagonal-diagonalnya adalah 4n dan 7n. Tentukan panjang diagonal-diagonalnya !
Jawab : ............................................................................................................................
..........................................................................

Selengkapnya Soal Bangun Datar Layang-layang / Belah Ketupat plus Kunci Jawaban

Berikut ini file Download Soal Bangun Layang-layang / Belah Ketupat

Itulah Kumpulan Soal Bangun Datar Lengkap meliputi soal luas dan keliling trapesium, lingkaran, persegi panjang, segitiga, persegi, jajar genjang, layang-layang, dan belah ketupat. Semoga soal-soal yang lumayan untuk mengasah otak ini bermanfaat untuk kita semua. Keep studying and be the best. Salam hangat selalu Hot smile

16 komentar:

  1. terima kasih....
    yahut banget, luar biasa......

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih kembali :) Sebagai seorang blogger, yang paling saya tunggu-tunggu setelah menerbitkan artikel adalah komentar dari pengunjung. Dan saya sangat senang jika ada yang berkomentar. Menandakan bahwa tulisan saya memang dibaca manusia, bukan robot hehe

      Hapus
  2. sangat membantu kami,,, terimakasih,,, ijin menggunakan

    BalasHapus
  3. Terimakasih atas kumpulan soal-soalnya. Sangat membantu saya dalam referensi membuat soal. Izin copas ya.. Sekali lagi terimakasih banyak.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sama-sama. Iya nggak papa dicopas kalau untuk referensi membuat soal pasti saya izinkan :)

      Hapus
  4. Sangat membantu. terimakasih atas kumpulan soalnya :)

    BalasHapus
  5. Trimakasih banyak mbak Khanza Aulia, aku selalu mencari blog ini karena yg paling mudah d pahami ... ijin download dan kopas ya mbak

    BalasHapus
  6. Terima Kasih banyak. ijin Share ke siswaku
    Semoga Allah memberi pahala jariah pada penulis
    Aamiin

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih doanya. Silahkan share untuk peserta didik. Semoga bermanfaat dan membawa kebaikan untuk kita semua. Aamiin :)

      Hapus
  7. terimakasih kumpulan soalnya sangat membantu. semoga amanah. dan semakin kreatif.

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkunjung di blog sederhana ini. Silahkan tulis komentar Anda. Berkomentarlah dengan baik dan sopan. Demi kesehatan blog ini, mohon maaf jika ada komentar yang harus saya hapus karena mengandung broken link (biasanya komentar tanpa nama komentator/Unknown/Tidak Diketahui/Profile Not Available). Jadi ... kalau ingin berkomentar gunakan AKUN DENGAN NAMA yaaa. Sekian dan terima kasih :)